
Buku NUMERA: Asesmen Awal Numerasi berbasis Teaching at The Right Level menghadirkan pendekatan inovatif dalam asesmen numerasi guna meningkatkan kualitas pembelajaran matematika. Mengacu pada kerangka Teaching at The Right Level (TaRL), buku ini menekankan pentingnya asesmen awal dalam menentukan kesiapan belajar siswa, sehingga strategi pembelajaran dapat disesuaikan dengan tingkat pemahaman mereka.
Melalui konsep Numeracy Readiness Assessment (NUMERA), buku ini membahas bagaimana asesmen awal dapat membantu guru mengidentifikasi kemampuan dasar siswa dalam literasi numerasi. Dengan pendekatan berbasis data, buku ini menawarkan strategi pembelajaran yang lebih adaptif, inklusif, dan berbasis kebutuhan siswa.
Selain itu, buku ini juga mengupas prinsip-prinsip literasi matematika, penerapan pembelajaran berdiferensiasi, serta implementasi TaRL dalam kurikulum pendidikan. Dengan kombinasi teori dan praktik, buku ini menjadi panduan bagi pendidik dalam mengembangkan metode pengajaran yang lebih efektif dan berbasis asesmen diagnostik.
Diharapkan, buku ini dapat menjadi sumber referensi yang berharga bagi akademisi, pendidik, dan praktisi pendidikan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran numerasi di Indonesia.
Penulis:
Ega Gradini
Julia Noviani
Ukuran: 15.5 x 23 cm
Jumlah halaman: 136
ISBN on proses