Sang Pangeran Pemulung Sampah

Buku “Sang Pangeran Pemulung Sampah” karya Muhammad Zaki Raihansyah adalah sebuah kisah inspiratif tentang perjalanan seorang remaja bernama Raihan dalam mengatasi rasa tidak percaya diri dan menemukan makna hidup melalui aksi peduli lingkungan. Berawal dari pengalaman sebagai siswa biasa yang sering merasa terpinggirkan, Raihan memulai proyek ecobrick untuk mengelola sampah plastik di komunitasnya. Melalui perjuangan dan kolaborasi dengan teman-temannya, ia berhasil memberdayakan masyarakat, termasuk anak-anak berkebutuhan khusus, untuk menciptakan perubahan nyata.

Namun, perjalanan Raihan tidak mudah. Ia menghadapi tantangan dari teman-temannya yang meremehkan hingga persaingan ketat dalam kompetisi lingkungan. Lantas bagaiamana kisah ini berlanjut? Pastikan buku ini menjadi koleksi pribadi anda.

Penulis: Muhammad Zaki Raihansyah

Jumlah Halaman: x + 128 hlm

Ukuran: 14 x 21 cm

ISBN on proses

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *